Menjadi Pemilik Blog yang Baik atau Super Baik? (1)

nice angel clipart Menjadi pemilik blog yang baik (bukan super baik lho yah!) adalah salah satu aspek yang harus kita perhatikan. Ini adalah salah satu cara terbaik untuk mempertahankan trafik, serta cara terbaik untuk menghasilkan ikhlas link atau ikhlas review. Hanya saja, hal ini begitu menyita perhatian dan waktu. Sehingga, meskipun banyak yang ingin sekali menjadi blogger yang baik seperti bidadari, pada kenyataannya hanya sedikit orang yang berhasil melakukannya.

Nah, ada blogger baik, ada juga blogger yang kelewat atau super baik. Ini sedikit berbeda dengan blogger baik. Dan menjadi blogger super baik tidak saya anjurkan! Kenapa? Karena di dunia ini, manusia harus bisa menjalankan hubungan menang-menang agar tetap bisa hdiup dengan tentram. Sementara blogger yang kelewat baik terkadang membiarkan dirinya menjadi keset dan menjalankan hubungan kalah-menang dengan pembacanya.

Pembukaannya aneh yah? Okay deh... yang pada penasaran blogger baik dan super baik itu seperti apa, langsung saja baca ulasannya!

Dalam Menanggapi Komentar....

  • Super Baik. Mereka membalas dengan baik setiap komentar yang masuk ke kotak komentarnya, baik yang relevan maupun yang tidak relevan, yang spam dan yang bukan spam, dengan penuh kesabaran.... Wkwkwkwkwk... sepertinya untuk poin yang satu ini, Syamsul Alam tak masuk dalam kriteria deh... heuheuheu....
  • Baik. Mereka menyaring tiap komentar yang ada. Mereka respon komentar baik dan mengutamakan komentar berupa pertanyaan. Mereka tak mengampuni spam dan menghapus hal itu tepat setelah komentar spam tersebut ada. Meski terlihat egois, hal ini ternyata berefek pada kebetahan pembaca berkomentar. Karena jujur, bagi mereka komentar spam itu mengganggu pemandangan.
    Mereka membiarkan komentar singkat seperti "Mantap Kang", "Nice Post", dan komentar senada tanpa balasan. Kelihatan egois juga, namun komentar tanpa feedback seperti itu hanya menghabiskan waktu jika ditanggapi. Maklum lah, kerjaan mereka 'kan tidak hanya ngeblog.

Dalam Blogwalking....

  • Super Baik. Mereka menyapa siapa saja yang mengunjungi blog mereka. Mengunjungi hampir semua orang dalam list blogroll mereka. Dan menyempatkan untuk berkomentar di tiap blog yang mereka kunjungi. Untuk hal ini, saya sepertinya nggak banget deh. Wkwkwkwk....
  • Baik. Mereka mengunjungi blog yang mereka tahu akan mengunjungi mereka. Mereka hanya mengunjungi blog yang benar-benar berniat bersahabat atau blog yang mereka tahu akan memberikan manfaat bagi mereka. Mereka menyapa orang-orang seperlunya. Mereka meninggalkan komentar jika ada sesuatu yang ingin ditanyakan atau ingin dibicarakan. Terkadang jika ingin berjalan-jalan, mereka mencari komentar terbaik dan paling relevan dengan post mereka, kemudian sebagai penghormatan mereka mengunjungi mereka guna memberi komentar yang sama-sama berbobot.

Dalam Menanggapi Permintaan Tukeran Link....

  • Super Baik. Mereka mengabulkan permintaan tukeran link dengan sangat mudah dan tanpa mengharap timbal balik apa-apa. Mereka tak pernah berkata, “Ingat untuk me-link saya balik, yah!” atau hal-hal yang senada dengan itu. Terlihat bodoh, tapi sebagian besar blogger yang bertukar link dengan mereka merasa sangat dihormati dan merasa sungkan untuk tidak me-linkback mereka. Untuk hal ini saja blogger super baik terlihat sangat keren! Meski pada kenyataannya, tak sedikit blogger nakal yang memanfaatkan blogger super baik untuk menaikkan posisi mereka di mesin pencari, meski blog mereka isinya scam atau hoax, atau hal-hal tak bermutu.
  • Baik. Mereka dengan selektif memilih siapa saja yang cukup terhormat untuk masuk blogroll mereka. Mereka menyeleksi blogger mana yang benar-benar berniat berteman dan punya cukup info keren di blog mereka. Dan blogger dengan spesifikasi seperti itulah yang akan masuk ke dalam blogroll mereka. Mereka menetapkan aturan yang tegas dan mengikat terhadap permintaan tukeran link, karena mereka menulis hal yang berguna bagi orang lain, dan dengan menerima permintaan tukeran link sembarangan, mereka bisa menjatuhkan posisi mereka di search engine, dan jika itu terjadi, makin sedikit orang yang bisa mereka bantu.

Fiuh... sementara ini dulu. Capek saya mikir dan ngetiknya. Komentar positif dan membangun dari anda sangat saya harapkan. Semoga tulisan saya hari ini ada manfaatnya dan bisa jadi bahan renungan –halah-.

Salam Pintar!

Mulai sekarang, AlamPintar akan update tiap EMPAT HARI sekali. Jika Anda terlalu sibuk untuk mampir, setidaknya pastikan untuk SELALU BACA artikel keren kami via email. Klik di sini untuk Langganan via E-mail!

Anda diperkenankan MENYALIN tulisan di AlamPintar.org selama menyebutkan SUMBER dan mencantumkan LINK menuju blog ini. Kerugian yang disebabkan karena anda secara salah mengikuti apa yang saya tulis di sini di luar tanggung jawab saya sebagai penulis.